Pada Kesempatan ini, Bupati Hendriyanto Sitorus/S.E.,M.M. menyampaikan beberapa hal pada Pidatonya,terkait dengan capaian prioritas pembangunan daerah tahun 2022 yang diarahkan pada berbagai sektor pembangunan, yang meliputi perbaikan dan penyempurnaan pelayanan pemerintah daerah, peningkatan kualitas sumber daya manusia, kesehatan, penguatan dan peningkatan ekonomi kerakyatan, pengentasan kemiskinan, dan penguatan kelembagaan pemerintahan desa, serta pembangunan berbasis pedesaan.
Berdasarkan Laporan Keuangan Tahun 2022 Melalui APBD Kabupaten Labuhanabatu Utara,secara garis besar sebagai berikut:
A. PENGELOLAAN PEENDAPATAN DAERAH TOTAL UNTUK TAHUN ANGGARAN 2022 SEBESAR Rp.979.308.825.643,09,-(sembilan ratus tujuh puluh sembilan milyar tiga ratus delapan ratus dua puluh lima ribu enam ratus empat puluh tiga koma nol sembilan rupiah) dari target yang ditetapkan Rp.991.418.314.619,-(sembilan ratus sembilan puluh satu milyar empat belas ribu enam ratus sembilan belas rupiah).
1. PENDAPATAN DAERAH YANG BERSUMBER DARI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD)DENGAN REALISASI Rp. 50.627.208.193,09,- (lima puluh milyar enam ratus dua puluh tujuh juta dua ratus delapan ribu seratus sembilan puluh tiga koma nol sembilan rupiah)DARI TARGET Rp. 54.492.615.716 (lima puluh empat milyar empat ratus sembilan puluh dua juta enam ratus lima belas ribu tujuh ratus enam belas rupiah).
2. PENDAPATAN DAERAH YANG BERSUMBER DARI PENDAPATAN TRANSFER DENGAN REALISASI Rp. 918.560.768.439,- (sembilan ratus
delapan belas milyar lima ratus enam puluh juta tujuh ratus enam puluh
delapa ribu empat ratus tiga puluh sembilan)dari target
Rp.925.545.370.846 (sembilan ratus dua puluh lima milyar lima ratus
empat puluh lima juta tiga ratus tujuh puluh ribu delapan ratus empat
puluh enam rupiah).
Pendapatan daerah yang bersumber dari
lain-lain pendapatan daerah yang sah dengan realisasi Rp.10.120.849.011
(sepuluh milyar seratus dua puluh juta delapan ratus empat puluh
sembilan ribu sebelas rupiah).